Pernah Muncul di Bumi, Inilah 6 Suara Terkeras Yang Pernah Ada

Sebagai manusia diciptakan telinga oleh Tuhan untuk mendengarkan suara baik suara antar manusia, suara hewan, ataupun segala macam suara yang ada di dunia ini, manusia normal akan dapat menangkap suara hingga 88-90 db.


Jika kita amati percakapan antara manusia biasa memiliki getaran suara sekitar 50 db, kemudian suara lalu lintas berkisar 70 db, dan masih banyak sebagainya, namun bagaimana jika suara yang dihasilkan berkali-kali lipar daripada kekuatan telinga manusia yang hanya mencapai 90 db? berikut beberapa kumpulan suara keras yang pernah muncul di bumi ini.
Suara Paling Keras di Bumi

1. Meteor Tunguska.

Jika kalian pernah dengar akan kejadian Tunguska di Siberia, kejadian penuh dengan misteri yang diemukan oleh beberapa ilmuan, ada sebuah ledakan keras yang menghantam sebuah daratan di Tunguska dengan kekuatan 1000 kali lipat lebih kuat daripada bom atom yang pernah melanda Hirosima, peristiwa ini disebut dengan peristiwa Tunguska.

Penemuan terbaru menyatakan jika ledakan tersebut diakibatkan karena jatuhnya meteor ke bumi hingga mengakibatkan hentaman keras seperti ledakan bom seberat 1000 mega ton dan menghasilkan suara berukuran 300 – 315 db.

2. Gempa Kekuatan 5 SR.

Gempa merupakan salah satu aktivitas di bumi yang sering kita dengar dan terjadi di berbagai belahan dunia, bahkan Indonesia sendiri merupakan salah satu negara rawan gempa, gempa yang memiliki kekuatan 5 SR dapat menghasilkan suara berkekuatan 235 db, lalu bagaimana dengan gempa yang terjadi di berbagai negara seperti Jepang yang mencapai 8 SR?

3. Bom 1 Ton.

Bom dengan berat 1 ton dapat menghasilkan 210 db dalam jarak 250 meter, kemudian bagaimana dengan kita yang berada dekat dengan bom tersebut? apakah telinga kita akan kuat mendengar dentuman keras dari bom atom tersebut.

4. Letusan Gunung Krakatau.

Gunung krakatau merupakan salah satu gunung di Indonesia yang pernah meletus pada tahun 1883 yang mengeluarkan 25 km kubik batu, abu dan tercatat dalam sejarah merupakan salah satu letusan gunung paling besar di dunia ini, akibat dari letusan ini bahkan terjadi perubahan iklim di bumi, letusan krakatau menghasilkan sekitar 180 db suara.

5. Paus Biru.

Paus biru merupakan salah satu hewan yang hidup di laut dan biasa mengeluarkan suara nyanyian, suara nyanyian paus biru tersebut sering kita dengar dengan sebutan suara sonar pada paus biru, suara ini berkekuatan sekitar 188 db dan dapat terdengan ratusan kilometer dibawah permukaan air.

6. Peluncuran Roket.


Peluncuran roket yang diterbangkan ke luar angkasa untuk projek tertentu ternyata menghasilkan suara yang keras, yaitu sekitat 165 hingga 170 db, karena hal inilah jika kita melihat peluncuran roket kita dilarang mendekat maksimal setengah mil dari titik peluncuran roket tersebut.

Itulah beberapa kumpulan suara paling keras di bumi ini, mungkin bagi manusia mendengar adalah suatu anugrah bagi sesama manusia, namun jika kita mendengar suara dibatas kekuatan pendengaran telinga manusia maka akan menyebabkan kerusakan pada telinga kita.

(Sumber: gelut)
Baca Juga :
loading...

Bagikan Ke

Related Posts

Previous
Next Post »