Perlu Diketahui, Berikut Wilayah Teraman dan Terawan Bencana Gempa Bumi di Indonesia


Berada di kawasan Ring of Fire atau cincin api, membuat Indonesia menjadi salah satu negara dengan tingkat gempa bumi tertinggi di dunia. Secara geologis, Indonesia berada pada pertemuan tiga lempeng utama dunia yang rawan pergerakan.
Peta ring of fire yang melewati Indonesia (wikimedia.com)
Tiga lempengan yang dimaksud ialah lempeng Indo-Australia, lempeng Eurasia, dan lempeng Pasifik. Menurut data yang dihimpun dari berbagai sumber, beberapa gempa bumi yang melanda Indonesia tidak terlepas dari pergerakan tiga lempengan ini.
Melihat gambaran seperti itu, secara umum seluruh wilayah Indonesia masuk dalam kategori wilayah rawan gempa bumi. Namun jika kita merujuk dari rentetan peristiwa gempa bumi yang ada di Indonesia selama ini, ada beberapa wilayah teraman dan terawan terjadinya gempa bumi.

Wilayah teraman dari terjangan gempa bumi di Indonesia

Jika kita melihat catatan gempa bumi di Indonesia dari tahun 70an, maka terdapat wilayah-wilayah di Indonesia yang sangat sedikit mengalami gempa bumi. Wilayah-wilayah “teraman” dari guncangan gempa meliputi kota-kota di Pulau Kalimantan, dan sebagian kecil kota-kota di Pulau Sumatera bagian timur.
Kawasan Pulau Kalimantan menjadi wilayah paling aman dari gempa bumi
Hal ini disebabkan, Pulau kalimantan berada di kawasan yang cukup jauh dari pertemuan lempengan besar. Selain itu, letak Kalimantan yang jauh dari samudra luas yang mengapit Indonesia (Samudra Pasifik dan Hindia) membuat kawasan ini juga aman dari bencana tsunami.
Meskipun demikian, potensi gempa bumi di Pulau Kalimantan tetap ada. Sebab sebagaimana dijelaskan di atas, seluruh kawasan Indonesia masuk dalam wilayah Ring of Fire atau cincin api rawan gempa bumi. Namun potensinya lebih kecil dibandingkan wilayah lain.

Wilayah paling rawan terjadi gempa bumi di Indonesia

Secara umum, Indonesia sama dengan negara Jepang. Keduanya masuk dalam negara yang memiliki tingkat aktifitas kegempaan tertinggi. Namun, ada beberapa wilayah yang disebut-sebut memiliki kerawanan paling tinggi. Yakni kawasan yang berdekatan dengan titik temu lempengan besar.
Gambar gempa bumi di Indonesia selama ini
Kawasan tersebut meliputi Pulau Jawa bagian selatan, dan sepanjang deretan kawasan selatan sampai ke Pulau Papua. Bagian utara, Pulau Maluku menjadi salah satu kawasan terawan di Indonesia. Menyusul Pulau Sumatera bagian barat.
Yang tidak mengkhawatirkan, kawasan-kawasan tersebut berhadapan langsung dengan samudra-samudra luas. Hal inilah yang membuat kawasan ini tidak hanya rawan gempa bumi, namun juga rawan tsunami.
Pada akhirnya, segala kesimpulan dan catatan dari para ilmuan hanyalah sebuah prediksi perubahan alam. Bencana, musibah, dan apa yang terjadi di bumi ini tidak terlepas dari ketentuan Tuhan. Sikap yang tepat menghadapi hal ini ialah terus siap menghadapi bencana, dan selalu berdoa dilindungi keselamatan. (s)
Baca Juga :
loading...

Bagikan Ke

Related Posts

Previous
Next Post »